PINUPAZOYUN.COM – Buat kamu yang sedang mempertimbangkan ganti ponsel di awal tahun 2026, iphone 13 bisa jadi salah satu pilihan yang pas.
Kenapa pas? karena performanya yang masih keren ditambah lagi harga iphone 13 di Indonesia sekarang makin turun dan lebih terjangkau.
Harga berbagai seri iphone, mulai dari model terbaru hingga seri lama, perlahan mengalami penyesuaian.
Hal ini bikin banyak orang mulai berburu informasi harga terbaru sebelum memutuskan upgrade, ganti HP, atau sekadar cari iphone yang paling sesuai dengan budget.
Salah satu seri yang paling banyak diburu saat ini adalah iphone 13. Meski bukan keluaran terbaru, tapi iphone 13 justru makin diminati karena harganya yang semakin turun dan performanya yang masih sangat oke.
Update Harga iPhone 13 Resmi di Indonesia Awal 2026
Berdasarkan dari toko resmi Apple di Indonesia seperti iBox, Blibli, dan Digimap, berikut harga iphone 13 terbaru :
- Iphone 13 128 GB: mulai Rp 8.249.000
Buat yang masih mengincar iphone 13, tidak perlu terlalu lama menunda untuk beli.
Karena stok iphone 13 di pasaran semakin menipis dan hanya tersedia pilihan 128 GB di sebagian besar toko resmi.
Kenapa iPhone 13 Masih Worth It Dibeli di 2026?
Walaupun bukan model baru, iphone 13 masih sangat layak untuk dibeli, terutama buat kamu yang ingin iphone baru dengan harga lebih terjangkau.
- Chipset A15 Bionic masih sangat responsif untuk kebutuhan harian, multitasking, hingga editing foto dan video
- Kamera ganda 12 MP sudah lebih dari cukup untuk foto tajam dan video stabil, termasuk untuk konten media sosial
- Update iOS jangka panjang, sehingga masih aman dipakai beberapa tahun ke depan
- Desain premium dan build quality solid khas Apple
- Harga sekarang jauh lebih masuk akal, terutama buat yang cari iphone di kisaran 8 jutaan
Gak heran kalo harga iphone 13 masih jadi salah satu keyword pencarian paling populer hingga saat ini.
Iphone boba miring pertama ini tetap jadi pilihan aman dan worth it di tahun ini.